Data Manipulation
Language adalah kumpulan perintah SQL yang berhubungan dengan pekerjaan
mengolah data di dalam tabel.
Berikut ini adalah
beberapa perintah dasar yang termasuk dalam DML (Data Manipulation Language) ;
·
Insert
Perintah insert digunakan untuk memasukkan / menginputkan data ke dalam
tabel.
·
Select
Select adalah perintah yang di gunakan untuk menampilkan nilai atau record yang di pilih. Tanda bintang
digunakan untuk menampilkan semua kolom.
·
Update
Perintah update berfungsi
untuk merubah record atau nilai didalam suatu kolom
·
Delete
Delete
digunakan
untuk menghapus record atau nilai didalam suatu kolom pada
tabel tertentu.
Perintah-perintah SQL:
CREATE DATABASE contoh;
Disini, saya memeberi
nama databasenya dengan nama “Contoh”.
USE contoh;
Setelah itu gunakan database yang sudah dibuat
sebelumnya.
Selanjutnya
membuat tabel dalam database menggunakan perintah seperti dibawah ini :
CREATE TABLE mahasiswa (nim VARCHAR(20) NOT NULL, nama
VARCHAR(50),tmp_lahir VARCHAR(20),tgl_lahir DATETIME, foto BLOB, dosen_pa
TINYINT, ipk DECIMAL,PRIMARY KEY (nim));
Disini
akan dibuat tabel yang diberi nama “Mahasiswa” dengan atribut nim dengan tipe data varchar(20), nama dengan tipe data varchar(50),
tmp_lahir dengan tipe data varchar(20), tgl_lahir yang bertipe data datetime,
foto bertipe data blob, dosen_pa bertipe data tinyint, dan ipk yang bertipe data decimal.
Pada tabel mahasiswa ini, nim di set
menjadi primary key. Primary key adalah field kunci yang ada di dalam sebuah
tabel yang berfungsi agar data yang ditampung memiliki identitas yang berbeda
antara data yang satu dengan data yang lain di dalam satu tabel. Nilai nim tidak boleh NULL.
1.
- INSERT INTO mahasiswa VALUES ('123','udin','kuala kurun','1987-10-23',NULL,1,2.75);
Perintah insert digunakan untuk memasukkan /
menginputkan data ke dalam tabel. Disini, pada tabel mahasiswa akan dimasukkan
sebuah data sesuai dengan urutan tabel yang sudah dibuat sebelumnya, yaitu nim,
nama, tmp_lahir, tgl_lahir, foto, dosen_pa dan ipk.
- INSERT INTO mahasiswa (nim, nama, tmp_lahir) VALUES ('124','susi', 'sampit');
- INSERT INTO mahasiswa (nim, nama, tmp_lahir) VALUES ('125','amir', 'sampit');
Pada bagian ini
akan dimasukkan data baru. Dimana nilai pada kolom nim = 125, nama = amir, dan
tmp_lahir = sampit.
- SELECT * FROM mahasiswa;
Select adalah perintah yang
di gunakan untuk menampilkan nilai atau record yang di pilih. Tanda bintang digunakan
untuk menampilkan semua kolom.
- SELECT nim, tmp_lahir FROM mahasiswa;
Perintah diatas
digunakan untuk menampilkan sebagian kolom saja
- SELECT nim, tmp_lahir as 'tempat lahir' FROM mahasiswa;
Perintah diatas
hampir sama dengan perintah yang ada pada nomor 5, yaitu untuk menampilkan
sebagian kolom saja. Namun, kolom tmp_lahir
berubah menjadi tempat lahir.
- SELECT nim, nama, tmp_lahir FROM mahasiswa ORDER BY nama ASC;
Perintah diatas
digunakan untuk menampilkan sebagian kolom pada tabel mahasiswa. Kolom yang
ditampilkan adalah kolom nim, nama, dan tmp_lahir. Pada bagian ini terdapat
klausa order by yang digunakan untuk
mengurutkan hasil. “order by nama asc” berarti data akan diurutkan bersadarkan
nama dari A-Z.
- SELECT nim, nama, tmp_lahir FROM mahasiswa ORDER BY nama DESC;
Perintah diatas
digunakan untuk menampilkan sebagian kolom pada tabel mahasiswa. Kolom yang
ditampilkan adalah kolom nim, nama, dan tmp_lahir. “order by nama desc” berarti
data akan diurutkan bersadarkan nama dari Z-A.
- SELECT tmp_lahir FROM mahasiswa;
Perintah diatas akan
menampilkan kolom tmp_lahir dari
tabel mahasiswa.
- SELECT DISTINCT tmp_lahir FROM mahasiswa;
Perintah diatas
digunakan untuk menampilkan kolom tmp_lahir
pada tabel mahasiswa. “DISTINCT” digunakan untuk memilih baris yang yang
berbeda.
- UPDATE mahasiswa SET nama = 'badu' WHERE nim = '125';
Perintah update berfungsi untuk
merubah record atau nilai didalam suatu kolom.
- UPDATE mahasiswa SET nama = 'sari',tmp_lahir = 'muara teweh',foto=LOAD_FILE('d:\a.jpg') WHERE nim = '124';
Perintah diatas
digunakan untuk mengubah tabel mahasiswa pada kolom nama = sari, tmp_lahir =
muara teweh, foto = load_file(‘d:\a.jpg’). “LOAD_FILE” berfungsi untuk membuka
file dan memberikan isinya sebagai string. File yang di load harus ada dalam
server dan pemakai yang menggunakan fungsi ini harus memiliki hak akses.
- DELETE FROM mahasiswa WHERE nim='124';
Delete digunakan untuk menghapus record atau nilai didalam suatu kolom
pada tabel tertentu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar